Silakan unduh buku digital (PDF) karya Ustadz Muhammad Abduh Tuasikal dengan judul “Miras Biang Kerusakan“.
Buku ini berisi edukasi mengenai khamar dari tinjauan syariat, walaupun buku ini disertakan mengenai fakta ilmiah mengenai kerusakan dari meminum khamar (minuman keras/beralkohol). Hadits Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menyebutkan bahwa khamar adalah ummul khabaits (induk keburukan). Kita bisa mengatakan bahwa khamar itu biang kerusakan. Penganiayaan, pembunuhan, pemerasan, pengeroyokan, perkelahian, perampasan, perusakan, dan pemerkosaan adalah deretan kejahatan yang merupakan pengaruh dari minuman keras. Kejahatan akibat miras ini ternyata banyak terjadi di kalangan remaja (usia 17 – 25 tahun), ada juga ditemukan pada umur di bawah 17 tahun, bahkan pada anak SD sudah ditemukan. Ini sungguh kenyataan yang sangat memprihatinkan.
Buku ini dilengkapi pula dengan bahasan keharaman khamar dan konsekuensinya, pembahasan alkohol, dosa bagi peminum khamar, hukuman hadd bagi pemabuk, dan realita kerusakan akibat minuman keras. Di akhir pembahasan buku ini, doakanlah kebaikan pada mereka yang sudah kecanduan miras, semoga Allah memberikan hidayah karena pintu taubat masih terus terbuka.
Judul Buku
Miras Biang Kerusakan
Penulis
Muhammad Abduh Tuasikal
Info Buku
92 Halaman
148 x 210 mm
Penerbit
Rumaysho
Dusun Warak, Desa Girisekar, Panggang, Gunungkidul, D.I. Yogyakarta
Silakan download buku PDF versi tablet dan versi cetak* via dropbox:
Miras Biang Kerusakan
*Buku ini dipersilakan dicetak dengan menyertakan logo lembaga di kiri atas cover atau kanan bawah. Diharapkan meminta izin pada Penerbit Rumaysho lewat WA 085200171222.
Buku lainnya dalam bentuk PDF:
Download Buku Gratis Ustadz Muhammad Abduh Tuasikal
Untuk mengetahui buku-buku lainnya karya Ustadz Muhammad Abduh Tuasikal, silakan hubungi 085200171222 (Toko Online Ruwaifi.Store, via WA/SMS)
Silakan sebar pada yang lain.
—
Info Rumaysho.Com